Selasa, 21 Februari 2012

PKMM PAE


A.    JUDUL
 “Pelatihan Pembuatan PAE sebagai Upaya Peningkatan Kualitas Sumber Daya Manusia Guna Mengurangi Pengangguran  di Desa Balonggebang Kabupaten Nganjuk”

B.     LATAR BELAKANG MASALAH
Pemanfaatan kain perca sebagai PAE  merupakan salah satu alternatif solusi guna meningkatkan kualitas sumber daya manusia. Diharapkan dapat menciptakan usaha mandiri kreasi aksesoris yang akhirnya dapat mengurangi tingkat pengganguran. Pemanfaatan kain perca ini sebenarnya telah dilakukan oleh para penjahit. Kain perca yang agak besar disimpan dan digunakan lagi, sedangkan kain yang ukuran sedang dan kecil dibuang begitu saja. Kain-kain ini dibuang tanpa ada pengelolaan lebih lanjut.  
Pelatihan pembuatan PAE pada salah satu desa di Kabupaten Nganjuk ini sangat potensial. Hal ini didukung oleh sebagian besar penduduk desa bermatapencarian sebagai penjahit. Hampir sebagian besar yang berprofesi sebgai penjabit adalah kepala keluarga. Dilihat dari aspek ekonomi, pembuatan aksesoris dirasa sangat hemat karena tidak membutuhkan modal tempat dan uang yang besar. Selain itu bahan baku utama yang digunakan adalah sisa kain. Alat serta bahan sampingan juga sangat mudah didapatkan. Dilihat dari aspek lingkungan, pembuatan PAE ini dapat mengurangi tumpukan sampah dan meminimalisir polusi tanah akibat pembuangan sisa kain. Pembuatan PAE ramah lingkungan dan tidak menggunakan mesin atau alat yang dapat menyebabkan polusi udara.
Keluhan penduduk Desa Balonggebang akan kurangnya lapangan pekerjaan dapat diatasi dengan pembuatan PAE. Produk sisa ini dapat bermanfaat dan bernilai ekonomis. Penduduk desa dapat menciptakan lapangan pekerjaan sendiri dan megurangi tinggkat pengangguran di Desa Balonggebang Kabupaten Nganjuk. Namun keinginan untuk menciptakan kesempatan kerja ini belum didukung oleh kualitas sumber daya manusia di desa ini. Sehingga perlu diadakan pelatihan pembuatan PAE kepada penduduk Desa Balonggebang. Diharapkan penduduk memiliki keterampilan dalam mengolah produk sisa menjadi produk jadi yang bernilai ekonomis.
C.    PERUMUSAN MASALAH
Berdasarkan latar belakang tersebut, maka dapat di rumuskan masalah sebagai berikut. “Bagaimana proses pelaksanaan pelatihan pembuatan PAE di Desa balonggebang Kabupaten Nganjuk?”

D.    TUJUAN
Pelatihan ini bertujuan memberikan keterampilan pada penduduk Desa Balonggebang Kabupaten Nganjuk tentang cara pembuatan PAE (Perca Aksesoris Ekonomis), sehingga menjadi prodek yang ekonomis.

E.     LUARAN YANG DIHARAPKAN
Luaran yang diharapkan oleh penulis yaitu memberikan informasi dan pelatihan kepada masyarakat tentang cara pembuatan PAE sebagai upaya meningkatkan kesadaran akan pentingnya produk sisa serta cara mengurangi tingkat pengangguran di Desa Balonggebang Kabupaten Nganjuk.

F.     KEGUNAAN
Kegunaan program pelatihan pembuatan PAE untuk meningkatkan keterampilan penduduk desa serta mengurangi penumpukan sampah akibat pembuangan kain perca yang berlebihan sehingga dapat meminimalisir polusi tanah.

G.    GAMBARAN UMUM MASYARAKAT SASARAN
Penduduk Desa Balonggebang Kabupaten Nganjuk sebagian besar banyak yang berprofesi sebagai penjahit. Hal ini ditunjukkan sebanyak 1705 orang dari 7514 orang menjadi penjahit. Berdasarkan data tersebut menunjukkan bahwa perputaran uang terbesar penduduk berasal dari hasil dari menjahit. Selain itu, tingkat pengangguran penduduk desa sebesar 40%. Sehingga perlu diadakan pelatihan keterampilan terhadap penduduk agar dapat meningkatkan pendapatan dan mengurangi tingkat penduduk. Sasaran program pelatihan ini adalah kelompok ibu-ibu PKK dan penduduk Desa Balonggebang yang bermata-pencaharian sebagai penjahit.
H.    METODE PELAKSANAAN
CARA PEMBUATAN TAS LAPTOP
Bahan:
§  Kain perca  sesuai dengan kabutuhan
§  Busa angin  5 lapis sesuai ukuran
§  Kain Belacu  sesuai ukuran tas laptop
§  Restleting tas 75 cm
§  Kepala restleting  2 buah
Alat:
§     Mesin jahit
§     Benang
§     Jarum pentul
§     Jarum jahit mesin
§     Gunting
§     Penggaris pola
§     Seterika
§     Spull skoci
§     Bantalan jarum
§     Pendedel


Cara pembuatan:
1.      Siapkan semua bahan yang dibutuhkan (lihat gambar 1)
2.      Bentuk pola sesuai dengan ukuran dan keinginan (lihat gambar 2)
3.      Gunting kain sesuai dengan pola (lihat gambar 3)
4.      Sambung atau jahit kain sesuai dengan pola (lihat gambar 4)
5.      Selesaikan jahitan sampai sesuai dengan pola yang ada (lihat gambar 5)
6.      Untuk membuat tempat charger laptop dan tempat mouse maka buatlah pola, potonglah, dan jahitlah sesuai dengan ukuran tempat charger laptop dan tempat mouse, serta jahitlah dengan busa angin dan ditutup dengan kain belacu selanjutnya jahit kretekan dibagian bawah dan atas
7.      Tindas kain yang sudah dijahit dengan busa angin ( 5 lapis busa angin) diseluruh bagian ( lihat gambar 6)
8.      Lipatlah kain yang sudah diisi dengan busa angin menjadi dua bagian, selanjutnya pasanglah restleting dipinggir dengan cara kepala restleting dipasang terlebih dahulu (lihat gambar 7)
9.      Untuk menutupi kampuh jahit dengan kain belacu serta diselesaikan dengan sum dalam
10.  Maka jadilah tas laptop kemudian packaging dengan kemasan yang semenarik mungkin (gambar 8).

CARA PEMBUATAN SARUNG BANTAL
Bahan:
§  Kain perca  sesuai dengan kebutuhan
§  Busa angin  1 lapis sesuai ukuran
§  Kain Belacu  sesuai ukuran sarung bantal
§  Kretekan  1 meter
Alat:
§     Mesin jahit
§     Benang
§     Jarum pentul
§     Jarum jahit mesin
§     Gunting
§     Penggaris pola
§     Seterika
§     Spull skoci
§     Bantalan jarum

Cara pembuatan:
1.         Siapkan semua bahan yang dibutuhkan
2.         Bentuk pola sesuai dengan ukuran dan keinginan
3.         Gunting kain sesuai dengan pola
4.         Sambung atau jahit kain sesuai dengan pola
5.         Beri hiasan pada kain sesuai dengan selera
6.         Tindas kain yang sudah dijahit dengan busa angin ( 1 lapis busa angin) diseluruh bagian
7.         Sambunglah kain bagian depan dengan bagian belakang
8.         Jahitlah kretekan dibagian belakang sarung bantal
9.         Maka jadilah sarung bantal kemudian packaging dengan kemasan yang semenarik mungkin


I.       Jadwal Kegiatan
Program Pelatihan Pembuatan PAE
Jadwal Kegiatan
Bulan Ke-
1
2
3
4
Minggu Ke-
I
II
III
IV
I
II
III
IV
I
II
III
IV
I
II
III
IV
Pengurusan ijin pelatihan
×
×














Percobaan pembuatan  PAE sebagai contoh


×
×
×
×










Sosialisasi kepada ibu-ibu PKK dan penduduk desa






×
×








Pelaksanaan pelatihan (seminar)








×







Pengontrolan dan pemberian bimbingan









×
×
×




Implementasi PAE terjun ke pasar












×
×


Evaluasi program














×
×

J.      RANCANGAN BIAYA
Untuk melaksanakan program pelatihan pembuatan PAE tidak lepas dari adanya biaya. Adapun rincian biaya tersebut adalah sebagai berikut:
PENGELUARAN
1.      Konsumsi
§ Makan peserta 100 orang @ 20.000                        Rp  2.000.000,00
§ Makan pemateri dan pejabat desa 15@ 25.000       Rp     255.000,00
§ Konsumsi Panitia 5 Orang @ Rp 15.000                 Rp       75.000,00
§ Snack peserta 100 @ 5.000                                     Rp     500.000.00
§ Snack pemateri dan pejabat desa 15 @ 10.000       Rp     150.000,00
§ Pocari Sweat 6 dus @ 50.000                                  Rp     300.000,00 +    
            Total   Pengeluaran Konsumsi                                 Rp  3.280.000,00

2.      Peralatan dan perlengkapan
§ Mesin jahit 1 set                                                       Rp   2.000.000,00
§ Meja dan kursi mesin jahit                                       Rp      600.000,00
§ Jarum mesin jahit singer                                           Rp        10.000,00
§ Benang 1 set                                                            Rp        50.000,00
§ Spull skoci                                                                Rp        20.000,00
§ Lampu jahit                                                              Rp        50.000,00
§ Spatu mesin jahit                                                      Rp        10.000,00
§ Tempat benang                                                         Rp        60.000,00
§ Seterika 1 buah                                                        Rp      200.000,00
§ Papan seterika + kursi                                              Rp      225.000,00
§ Buku pactwork 1 buah                                             Rp        50.000,00
§ Kispray + botol 1 buah                                            Rp        10.000,00
§ Jarum pentul 1 set                                                    Rp        10.000,00
§ Bantalan jarum                                                         Rp          5.000,00
§ Gunting                                                                    Rp        60.000,00
§ Penggaris pola 1 pasang                                           Rp        15.000,00
§ Meteran                                                                    Rp          5.000,00
§ Kertas pola                                                               Rp          3.000,00+
            Total   Pengeluaran peralatan dan perlengkapan Rp   3.383.000,00

3.      Bahan untuk membuat Tas Laptop
§  Kain perca                                                                   Rp               0,00
§  Busa angin 2 meter                                                     Rp      20.000,00
§  Restleting tas 1 meter                                                 Rp        8.000,00
§  Kepala restleting 2 buah                                             Rp        5.000,00
§  Kretekan1 meter                                                         Rp        2.000,00
§  Bisban                                                                         Rp      10.000,00 +
Total Pengeluaran bahan tas laptop              Rp      45.000,00

4.      Bahan untuk membuat Sarung Bantal
§ Kain perca                                                                Rp               0,00
§ Busa angin 1 meter                                                  Rp      10.000,00
§ Kretekan1 meter                                                      Rp        2.000,00 +
Total Pengeluaran bahan tas laptop                       Rp      12.000,00

Total pengeluaran:
Konsumsi untuk 2x pelatihan @ Rp 3.280.000,00             Rp    6.560.000,00
Peralatan dan perlengkapan                                                Rp    3.383.000,00
Bahan tas laptop                                                                   Rp         45.000,00
Bahan sarung bantal                                                                        Rp         12.000,00 +
Total                                                                                       Rp  10.000.000,00

2 komentar:

  1. Tuscany Titanium-Argentine, Arizona Titanium-Argentine, Arizona
    Tuscany mens titanium wedding bands Titanium-Argentine, Arizona is an titanium metal excellent option for you because it has an abundance of titanium glasses frames titanium ore which can be found titanium blue in Tucson, Ariz., and offers titanium easy flux 125

    BalasHapus